JAKARTA – Siapa nih yang Coldplayers? Pasti kalian udah tau kan jika akan diadakan konser Coldplay di Jakarta? Yuk simak artikel ini untuk persiapan nonton konser kamu!
Tahun ini memang sedang banyak – banyaknya konser yang diselenggarakan ya, good people. Mulai dari BlackPink, NCT, dan yang paling menggemparkan adalah konser Coldplay. Coldplay sendiri merupakan grup band yang telah memiliki berjuta – juta penggemar dari segala kalangan mulai dari anak muda hingga orang dewasa.
Konser Coldplay akan digelar pada 15 November 2023 di Gelora Bung Karno Stadium dengan konsep Coldplay Music of The Spheres World Tour. Nah sebelum kalian nonton konser Coldplay ini, ada beberapa hal yang harus kalian persiapkan nih! Simak baik – baik artikel berikut ini ya!
1. Beli tiket pada promotor terpercaya
Membeli tiket konser bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan, namun bisa juga menjadi mimpi buruk jika tiket yang dibeli ternyata palsu atau tidak valid nih, good people. Oleh karena itu, sangat penting untuk membeli tiket dari agen atau promotor terpercaya agar bisa memastikan keamanan dan kenyamanan saat menonton konser, ya.
Tipsnya, pilih promotor atau agen yang telah terbukti memiliki reputasi yang baik dalam menjual tiket konser secara online dan offline. Pastikan juga mereka juga memiliki sistem keamanan yang ketat untuk memastikan bahwa tiket yang dibeli adalah tiket yang valid dan sah, ya.
2. Persiapkan barang bawaan
Menjelang konser Coldplay, persiapan barang bawaan yang tepat sangatlah penting untuk memastikan pengalaman yang nyaman dan menyenangkan. Terlalu banyak atau terlalu sedikit barang bawaan bisa berdampak buruk pada kenyamanan kalian saat menikmati konser, lho.
Paling penting adalah pastikan kalian membawa tiket dan identitas dengan aman. Selain itu, ponsel dan charger juga menjadi barang yang sangat penting untuk dibawa. Pastikan baterai ponsel kalian terisi penuh dan siap digunakan untuk mengambil foto atau video selama konser ya, good people.
sumber : pinterest/mercari
Yuk! persiapin perlengkapan kalian dari jauh-jauh hari. Kawasan Kelapa Gading memiliki banyak rekomendasi toko yang dapat kalian datangi untuk mencari perlengkapan yang cocok untuk melengkapi pengalaman kamu nonton konser Coldplay ini lho!
Kalian bisa datangi ke beberapa mall di daerah Kelapa Gading yang memiliki banyak departement store seperti Rambla.id, Miniso, dan masih banyak lagi, ya!
Pertama, pastikan kamu sudah mengetahui lokasi konser Coldplay dan jadwal acaranya,good people. Cek jadwal konser dan catatlah waktu mulai acara, lalu tentukan rute yang tepat agar bisa tiba di lokasi tepat waktu. Jangan lupa, perhitungkan juga kemacetan lalu lintas di sekitar lokasi konser, ya!
Kedua, sebaiknya kalian datang lebih awal, minimal satu jam sebelum konser dimulai. Dengan datang lebih awal, kalian bisa menghindari kemacetan lalu lintas dan mencari tempat parkir dengan lebih mudah. Selain itu, kalian juga bisa mengecek tempat duduk atau area standing yang telah ditetapkan.
Sumber : instagram/lrtjkt
Nah jika kalian akan menggunakan transportasi umum dari Kelapa Gading, kalian bisa menggunakan transportasi cepat dan murah, LRT Kelapa Gading ini ya. Kalian dapat menjangkau beberapa wilayah sebagai titik atau stasiun dari LRT ini. Rute dari LRT ini bisa kalian pilih sesuai dengan tujuan kalian. Harga yang flat dan cepat menjadi nilai tambahan untuk kalian yang ingin berangkat nonton konser! Jika kalian menggunakan transportasi ini, kalian bisa menggunakan busway sebagai tranportasi lanjutan yang siap mengantar kalian sampai ke depan GBK lho!
4. Pilih outfit yang nyaman
Persiapan outfit sangat penting saat kalian sedang nonton konser lho, good people. Jangan lupa untuk mengutamakan kenyamanan kalian ya. Pastikan outfit yang dipilih tidak hanya terlihat keren, tetapi juga nyaman dipakai seharian. Bahan yang lembut dan mudah menyerap keringat bisa jadi pilihan yang tepat.
sumber : Pinterest/kiyoptartsumber : Pinterest/kiyoptart
Selanjutnya, sesuaikan outfit kalian dengan jenis konser yang akan kalian hadiri seperti konser Coldplay ini. Kalian bisa menggunakan outfit yang lebih santai dan cocok untuk kondisi outdoor. Sebelum kalian berangkat, kalian bisa memilih beberapa baju yang sesuai dengan postur tubuh dan selera kalian di beberapa rekomendasi butik ataupun toko baju yang ada di Kelapa Gading, ya! Terdapat beberapa departement store yang bisa kalian temui dengan mudah mulai dari H&M, Yuan Market, hingga Zara dan Pull&Bear pun ada!
5. Persiapkan kondisi fisik yang prima
Jangan sampai kalian sakit atau pun datang ke konser dalam keadaan yang tidak sehat ya, good people! Kalian harus mengisi tenaga dengan makan dan istirahat yang cukup. Jika kalian bingung ingin makan makanan apa, kalian bisa mengunjungi berbagai destinasi kuliner yang ada di Kelapa Gading lho!
Di Kelapa Gading kalian akan dengan mudah menemukan berbagai macam makanan yang menggugah selera, mulai dari mie, seafood, masakan nusantara, hingga steak. Jangan lupa ya pilih makanan yang tidak terlalu pedas dan tidak mengandung santan sehingga kondisi perut kalian pun lebih aman.
sumber : Instagram/warungbukrissumber : Instagram/meisore_flexiologysumber : sentragading
Kalian juga bisa berkunjung ke beberapa tempat pijat untuk melakukan relaksasi nih. Relaksasi ini sangat berguna untuk menjaga tubuh kalian agar tidak drop saat nonton konser nanti. Jadi kalian bisa benar – benar menyiapkan tubuh kalian dalam kondisi yang sehat dan segar walau sedang banyak kerjaan atau pun kesibukan lainnya. Ada banyak tempat di Kelapa Gading yang bisa kalian jadikan opsi untuk pijat maupun spa, mulai dari pijat tradisional hingga pijat dengan teknik khas dari negara lain.
Selain itu jangan lupa untuk beristirahat dengan optimal sebelum nonton konser coldplay nanti ya! Nah untuk kalian yang berasal dari luar kota, kalian bisa memilih penginapan yang ada di sekitar lokasi konser, ya. Namun biasanya terjadi hal – hal tak terduga lainnya seperti kehabisan hotel yang tentu sangat menjengkelkan, ya?
Kalian bisa sedikit bergeser dari pusat pengadaan konser untuk mencari hotel yang masih tersedia seperti di Kelapa Gading. Jika kalian membutuhkan penginapan di area Kelapa Gading, tenang aja di sini kalian akan menemukan berbagai hotel dengan harga yang bervariasi lho! Walau kalian menginap di Kelapa Gading, tenang aja kalian bisa memakai transportasi umum yang tersedia di sini untuk membantu kalian ke lokasi konser tepat waktu!
Nah setelah membaca artikel di atas, bagaimana nih sudah siap belum untuk nonton konser Coldplay bulan November nanti?