You are currently viewing Magal Korean BBQ Kelapa Gading, Restoran Yang Menyuguhkan Cita Rasa Yang Otentik!

Magal Korean BBQ Kelapa Gading, Restoran Yang Menyuguhkan Cita Rasa Yang Otentik!

JAKARTA – Magal Korean BBQ House Kelapa Gading merupakan restoran Korea yang menawarkan pengalaman makan yang otentik dan memuaskan. Restoran ini tak hanya sekedar berkonsep BBQ namun juga memiliki konsep tempat yang unik dan menarik, cocok jadi destinasi favorit bagi pecinta Korean BBQ.

Siapa nih pecinta BBQ? Yuk sini kumpul dan simak artikel tentang restoran BBQ di Kelapa Gading ini, ya!

Magal Korean BBQ Kelapa Gading merupakan sebuah restoran Korea yang mengusung konsep makan BBQ dengan rasa yang enak dan menawarkan pengalaman makan yang otentik dan memuaskan. Restoran ini berlokasi di Kelapa Gading, Jakarta Utara tepatnya di Mall Of Indonesia yang buka setiap hari pada pukul 11.00 WIB sampai 21.00 WIB. Restoran ini telah menjadi destinasi favorit bagi pecinta Korean BBQ lho, good people!

Magal Korean BBQ Kelapa Gading memiliki konsep yang simpel namun elegan. Restoran ini didominasi dengan warna monokrom yaitu hitam, putih, dan abu – abu. Selain itu restoran ini juga dilengkapi dengan meja – meja yang terbuat dari besi yang senada dengan konsep restoran. Suasana yang tenang dan santai membuat pengunjung merasa nyaman saat menikmati makanan mereka. Restoran ini juga dilengkapi dengan fasilitas yang modern, seperti televisi dan Wi-Fi gratis lho.

Menu di Magal Korean BBQ Kelapa Gading

Disini terdapat banyak pilihan menu untuk kalian lho, good people. Beberapa menu andalan dari Magal Korean BBQ Kelapa Gading antara lain :

1. Haemul Ramyeon, menu ini merupakan sebuah menu mie yang mengkombinasikan antara ramen dengan seafood. Cita rasa menu ini cenderung pedas dengan kuah yang spicy dengan beberapa toping yang enak dan menggugah selera. Menu ini bandrol pada harga Rp60.000.

2. Samgyetang, merupakan sebuah menu sup ayam ginseng khas masakan Korea. Sup ini berisi ayam dalam keadaan utuh yang direbus hingga empuk. Selain itu rasa dari menu ini sangat khas karena memiliki rasa yang didominasi oleh gingseng. Satu porsi menu ini diberi harga Rp179.000.

3. Haemul Pajeon, menu ini tergolong ke dalam dessert karena menu ini merupakan pancake seafood yang mirip dengan bakwan di Indonesia. Eits, jangan salah ya. Walau serupa dengan bakwan namun menu ini sangat khas dengan rasa gurih kombinasi antara sayur dengan seafood. Satu porsi Haemul Pajeon dibandrol dengan harga Rp118.000.

4. Galbi Yukgaejang, menu ini merupakan sebuah menu yang sangat nikmat lho, good people. Menu ini memiliki cita rasa yang pedas dan kuah yang sangat gurih. Menu ini merupakan masakan Korea yang berupa sup daging sapi pedas yang dimasak dalam rebusan kaldu dan kecap. Satu porsi menu ini dibandrol dengan harga Rp131.000.

magal korean bbq kelapa gading

5. Kkotsal Jumulleok, menu ini merupakan salah satu pilihan buat kamu yang ingin BBQ secara langsung ya, good people. Menu ini memiliki daging pilihan yang tebal dan juicy. Selain itu daging ini telah dimarinasi dengan bumbu dan rempah – rempah khas Korea. Wah bikin makanan makin nikmat ya! Satu porsi daging ini seberat 210 gram dengan harga Rp409.000.

Terdapat beberapa pilihan daging lainnya juga lho seperti So Yangnyeom Galbi, So Galbisal, So Galmaegi, dan lainnya.

Kalian juga bisa memilih untuk memesan paket all you can eat atau a-la carte. Paket all you can eat di Magal Korean BBQ Kelapa Gading menawarkan pilihan daging yang lebih banyak dengan harga yang terjangkau. Pilihan paket ini diberi harga sekitar Rp200.000. Kalian akan diberikan waktu selama 90 menit untuk menikmati berbagai macam daging dan hidangan lainnya.

Magal Korean BBQ Kelapa Gading menyajikan pelayanan yang ramah dan cepat. Para pelayan yang berpenampilan rapi dan profesional akan membantu kalian atau pengunjung dalam memilih menu dan memberikan saran jika kalian membutuhkan saran menu andalan atau pun bingung memilih menu ya, good people. Selain itu, restoran ini juga dilengkapi dengan panggangan Korean BBQ modern yang memungkinkan daging cepat matang dan tanpa asap.

Magal Korean BBQ Kelapa Gading ini yang layak untuk dikunjungi karena memiliki konsep yang simpel dan elegan, menu yang variatif dan lezat, serta pelayanan yang ramah dan profesional. Jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba sensasi makanan Korea yang otentik di Magal Korean BBQ House Kelapa Gading ya, good people!

Baca Juga : Bingung mau makan ramen dimana? Roji Ramen Solusinya!

Leave a Reply