You are currently viewing Gak Perlu Jauh – Jauh Ke Luar Kota, Six Ounces Kelapa Gading Hadir Dengan Vibes Yang Classic Banget!

Gak Perlu Jauh – Jauh Ke Luar Kota, Six Ounces Kelapa Gading Hadir Dengan Vibes Yang Classic Banget!

JAKARTA – Dewasa ini keberadaan coffeeshop atau kafe telah menjamur dan mudah ditemui kemana pun kita pergi. Namun tentu kafe dengan pelayanan yang baik, tempat yang nyaman dan rasa yang enak tetap jadi prioritas, ya? Nah daripada bingung, Six Ounces Kelapa Gading merupakan salah satu rekomendasi kafe yang bisa kalian kunjungi.

Six Ounces adalah sebuah kafe yang terletak di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Kafe ini menjadi salah satu tempat favorit bagi para pecinta kopi dan makanan ringan di kawasan tersebut.

Kafe ini buka setiap hari dan siap menyambut kedatangan kalian mulai pukul 08.30 WIB hingga 22.00 WIB. Kalian bisa melakukan berbagai aktivitas di sini, mulai dari mengerjakan tugas atau pun pekerjaan kantor, meeting bersama kolega, makan bersama keluarga atau orang terkasih, hingga bersantai dengan secangkir kopi di tangan.

Buat kalian yang mau mengerjakan tugas atau pun pekerjaan di sini, tenang Six Ounces Kelapa Gading memiliki koneksi Wi-Fi yang baik dan terdapat banyak colokan listrik yang dapat kamu gunakan ya, good people.

Ambience Six Ounces Kelapa Gading

Kafe ini memiliki suasana yang unik karena dekorasinya yang cozy. Terdapat tanaman hidup yang menghiasi langit – langit dan dinding dari kafe ini yang membuat kafe ini terlihat lebih asri dan hidup.

Konsep dekorasi yang simpel dan modern dengan kombinasi warna putih dan kayu memberikan kesan yang elegan dan santai. Pengunjung dapat memilih tempat duduk di dalam ruangan yang ber-AC atau di luar ruangan dengan pemandangan yang menarik. Dalam kafe ini, kalian dapat menikmati secangkir kopi dan makanan ringan sambil menikmati musik yang tenang dan nyaman di telinga.

Menu di Six Ounces Kelapa Gading

Menu Minuman

minuman six ounces

Salah satu keunikan dari kafe Six Ounces adalah cara penyajian minuman yang sangat unik dan kreatif. Setiap jenis minuman disajikan dengan dekorasi yang menarik dan instagramable, sehingga kalian bisa mengabadikan momen dengan kopi kalian sebagai background foto. Wah lumayan kan buat nambah feeds Instagram!

Kopi yang disajikan di kafe ini sangat cocok untuk dinikmati di pagi hari sebelum memulai aktivitas karena rasa yang lembut dan aroma yang khas. Rekomendasi menu kopi yang bisa kalian pilih adalah Iced Nutella Coffee dengan harga Rp55.000. Menu ini memiliki perpaduan rasa antara espresso, susu, dan nutella yang khas dengan rasa kacang.

Buat kalian yang pecinta non coffee tenang aja di sini juga tersedia menu pilihan lain seperti berbagai varian mocktails yang bisa kalian coba, salah satunya Ice Yakult Lychee sebuah perpaduan teh, sirup rasa leci dan yakult yang tentunya segar ya. Kalian cukup merogoh kocek sebesar Rp45.000 untuk menikmati minuman ini.

Menu Makanan

Baca Juga : Warung Tekko surganya masakan nusantara

Six Ounces Kelapa Gading memiliki banyak pilihan menu makanan yang dapat kamu coba lho, good people. Menu makanan tersebut di antaranya :

  • Salad, menu ini memiliki tiga pilihan menu yaitu aragula salad dengan harga Rp88.000, grilled thai prawn salad dengan harga Rp68.000, dan caesar salad dengan harga Rp78.000. Menu salad sangat cocok bagi kalian yang sedang mengurangi kalori dan makanan ini termasuk healthy food lho.
  • Brunch, menu ini cocok untuk kalian yang mau makan namun telah melewatkan sarapan. Terdapat beberapa macam menu pilihan seperti Six Ounces Benedict dengan harga Rp98.000 dan Smoked Salmon & Avocado dengan harga Rp110.000.
  • Burger & Sandwich, siapa nih yang doyan makan burger? Six Ounces juga punya menu burger yang menarik nih. Terdapat lebih dari 5 varian burger dan sandwich baik yang tergolong haram maupun halal. Tenang aja, akan diberikan informasi mengenai ingredients setiap menunya kok. Harga dari varian ini mulai dari Rp70.000 saja lho, good people.
  • Pasta, menu makanan ini sangat cocok untuk kalian yang suka makanan berbau Italia ya. Kalian bisa mencoba menu Aglio Olio Spaghetti dengan harga Rp85.000 saja lho.
  • Asian, tenang buat kalian pecinta masakan yang kaya akan rempah – rempah kalian bisa memilih menu ini ya. Terdapat menu Sambal Ijo Bowl khas Indonesia dengan harga Rp130.000 dan Kampoeng Fried Rice dengan harga Rp85.000 saja.

Masih terdapat beberapa menu lainnya lho. Kalian bisa melihat semua menu dari Six Ounces Kelapa Gading pada akun Instagram resminya ya, good people.

Secara keseluruhan, kafe Six Ounces di Kelapa Gading adalah tempat yang sangat cocok untuk menikmati kopi dan makanan ringan. Dengan suasana yang cozy dan menu yang beragam, kafe ini sangat direkomendasikan untuk dikunjungi oleh para pecinta kopi dan makanan ringan di kawasan tersebut.

Leave a Reply