You are currently viewing Toko Perlengkapan Bayi Di Kelapa Gading, Terbaik Hanya Untuk Kebutuhan Si Buah Hati

Toko Perlengkapan Bayi Di Kelapa Gading, Terbaik Hanya Untuk Kebutuhan Si Buah Hati

JAKARTA – Rekomendasi tiga toko perlengkapan bayi di Kelapa Gading yang terlengkap dan premium cocok untuk anak dan bayi kesayangan.

Toko perlengkapan bayi menyediakan produk-produk dari berbagai merek terkenal dan berkualitas, dengan variasi pilihan yang beragam sesuai dengan kebutuhan dan preferensi para orang tua. Selain itu, toko ini juga dapat memberikan saran dan informasi yang berguna tentang produk-produk bayi, seperti rekomendasi merek yang aman dan terpercaya, panduan pemilihan ukuran yang tepat, serta tips perawatan dan penggunaan barang-barang bayi.

Banyak orang tua yang mengandalkan toko perlengkapan bayi sebagai tempat untuk membeli segala kebutuhan bayi mereka, karena toko ini menyediakan produk yang lengkap dan berkualitas dalam satu tempat, sehingga memudahkan dalam berbelanja. Beberapa toko perlengkapan bayi di Kelapa Gading juga menyediakan layanan konsultasi atau pelayanan khusus untuk membantu orang tua dalam memilih dan menggunakan produk dengan benar.

Penasaran rekomendasi toko perlengkapan bayi di Kelapa Gading yang wajib kamu kunjungi? Yuk simak penjelasannya di bawah ini untuk informasi berbagai produk yang di jual setiap tokonya!

Ninemonthslater

Ninemonthslater adalah sebuah toko perlengkapan bayi yang terkenal di Indonesia. Mereka menyediakan berbagai macam produk bayi yang meliputi pakaian bayi, perlengkapan mandi, dan mainan. Terkhusus mainan yang dijual di toko ninemonthslater ini memiliki berbagai manfaat untuk menunjang pertumbuhan anak baik dari bayi sampai anak – anak.

Alamat: Jalan Boulevard Raya Blok WD 2 No.16, Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara.
Nomor Telepon/WA: 0812-9465-6709

Birds and Bees

Toko satu ini telah memiliki banyak cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Hadirnya toko perlengkapan bayi Birds and Bees di Kelapa Gading membantu para orang tua untuk mencari berbagai kebutuhan anak dan bayi mulai dari baju rumahan atau jalan – jalan, popok premium, dan baby stoller yang tentunya banyak pilihan ragamnya.

Alamat: Jalan Boulevard Raya blok QA5 No.25, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara.
Nomor Telepon/WA: 0813-1195-7385
Baca juga: Kipina Kids Kelapa Gading, Pendidikan Anak Usia Dini Dan Taman Kanak – Kanak No.1 Yang Berkelas Internasional!

Suzanna Baby Shop

Toko perlengkapan bayi satu ini ini cocok banget buat orang tua yang sedang mencari berbagai alat makan, tempat tidur, dan lemari pakaian yang super premium dan imut loh. Disini banyak menyediakan variasi warna dan model yang tentunya cantik – cantik, selain kebutuhan perlengkapan bayi, Suzanna Baby Shop ini menjual produk perawatan tubuh buah hati yang tentunya 100% bahan alami dan tidak membahayakan kulit anak.

Alamat: Jalan Boulevard Raya No.7-10, Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara
Nomor Telepon/WA: 0813-8383-7759
Ternyata banyak juga ya rekomendasi tempat toko perlengkapan bayi di Kelapa Gading, selain bisa mengunjungi langsung tiga toko yang dijelaskan di atas. Kamu juga dapat melakukan pembelian produk melalui berbagai online shop yang tersedia di setiap tokonya sehingga dapat memudahkan dan nyaman untuk kamu yang tidak sempat berkunjung langsung ke tokonya. Jadi, segera berikan informasi ini ke teman dan keluarga kamu yang memiliki anak ataupun pasangan yang sedang menunggu kelahiran sang buah hati tercinta.

Leave a Reply